Perangkat nagari satu kali dalam seminggu rutin melakukan gotong royong untuk membersihkan lingkungan disekitar kantor wali sungai rumbai timur agar terlihat selalu bersih dan tertata rapi. Dimulai dari senam bersama dengan kader PKK dan dilanjutkan dengan kegiatan bersih-bersih. Hal ini diharapkan dapat menjalin hubungan yang harmonis antar perangkat nagari dan menjadikan nagari sungai rumbai timur sebagai nagari yang bersih dan tertata rapi.



